Daftar Travel Bandung Jakarta yang Berangkat dari Pasteur

antar jemput dan bus yang diparkir di baris

Kamu yang sering melakukan travel Bandung Jakarta dengan transportasi roda empat pasti akrab dengan nama jalan ini: Pasteur. Jalan Pasteur berasal dari nama Louis Pasteur (1822—1895), ilmuwan asal Prancis yang dikenal karena penemuannya berupa pasteurisasi, yaitu proses mencegah pembusukan makanan dengan mematikan bakteri melalui pemanasan dalam suhu tertentu. Selain itu, Louis Pasteur juga menemukan vaksin untuk obat penyakit antraks dan rabies. 

Kabarnya, nama jalan Pasteur berkaitan erat dengan Bio Farma, badan usaha milik negara (BUMN) di bidang kesehatan yang berlokasi di Jalan Pasteur No. 28. Didirikan dengan nama Lanskoepok Inrichting en Instituut Pasteur oleh Pemerintah Hindia-Belanda pada 1890, Biofarma kini dikenal sebagai produsen vaksin virus dan bakteri untuk imunisasi atau pencegahan penyakit bagi masyarakat Indonesia. 

Selain nama jalan, Pasteur juga dijadikan nama gerbang tol yang merupakan pintu masuk dan keluar kota Bandung via Tol Cipularang. Untuk rute Bandung Jakarta, Pasteur menjadi jalan paling ramai yang dilalui kendaraan dari dan menuju Bandung karena paling dekat dengan pusat kota. Karena posisinya itulah, banyak penyedia layanan transportasi darat seperti bus travel Bandung Jakarta menjadikan Pasteur sebagai titik keberangkatan maupun penurunan armadanya. Apalagi, Bandung Jakarta dan wilayah sekitarnya atau Jabodetabek termasuk rute tersibuk yang dilayani setiap hari, bahkan akhir pekan serta musim liburan. 

Jadi apa saja, sih, operator bus travel Bandung Jakarta yang memberangkatkan armadanya dari Pasteur? Simak daftarnya berikut ini!

  • Baraya Travel

Beroperasi sejak 2006, pengalaman Baraya Travel tak perlu diragukan berkat 30 outlet-nya di Bandung dan Jabodetabek. Operator bus bermotto “Sedekah itu Baik, Jujur itu Keren” ini juga dikenal karena harga tiket yang terjangkau untuk rute Bandung Jabodetabek yang menjadi fokus pelayanannya dari Pasteur. Rute Bandung Tangerang, contohnya, dilayani Baraya sejak pukul 06.30 pagi—19.15 malam. Harga tiket Baraya Travel Bandung Tangerang sebesar 103 ribu rupiah dengan titik penurunan di BSD.

  • Bhinneka Shuttle

Didirikan di Cirebon pada 1972, Bhinneka Shuttle merupakan operator bus tepercaya berkat sertifikat ISO 9001: 2008 yang menjadi prestasinya. Trayek Bandung Jakarta dan Bodetabek merupakan rute unggulan Bhinneka Shuttle dengan unit Toyota HiAce berkapasitas maksimal 10 kursi. Jadwal yang banyak serta harga tiket yang terjangkau menjadi keunggulan operator bus yang dikelola PT Bhinneka Sangkuriang Transport ini, khususnya rute Bandung Jabodetabek. Untuk rute Bandung Depok, misalnya, Bhinneka Shuttle membuka layanan sejak pukul 05.45—21.00 dari Pasteur. Tiket Bhinneka Shuttle Bandung Depok dihargai Rp105.000 dengan titik penurunan di Sukmajaya, Depok. Sementara itu, rute Jabodetabek lain seperti Bandung Bekasi dilayani mulai pukul 05.45 pagi—18.45 malam. Harga tiket rute Bandung Bekasi ini cukup terjangkau, yakni sekitar Rp67.500—85.000/perjalanan.

  • Cititrans 

Melayani sejak 2005, rute Bandung Jabodetabek dijadikan Cititrans sebagai fokus layanannya. Dari Pasteur, operator bus yang kini menjadi bagian dari Blue Bird Group ini lebih banyak melayani rute Bandung Tangerang atau Bandung Jakarta. Untuk rute Bandung Tangerang, Cititrans memberangkatkan armadanya mulai pukul 04.45—21.00 dengan dua titik penurunan di Tangerang, yaitu BSD dan Ruko Victoria di Bintaro. Tiket Cititrans Bandung Tangerang dihargai Rp145.000 untuk satu kali perjalanan.

  • Jackal Holidays

Dengan motto “When Luxury Meets Budget”, operator bus asal Bandung ini dikenal berfasilitas lengkap dan cukup mewah dengan harga tiket yang masih terjangkau. Berpengalaman sejak 1988, Jackal Holidays melayani rute Bandung Jabodetabek, terutama rute Bandung Tangerang dan Bandung Bekasi. Dari Pasteur, Jackal Holidays memberangkatkan armada tujuan Bandung Tangerang selama hampir 24 jam. Sementara itu, harga tiket Jackal Holidays Bandung Tangerang dibedakan menjadi dua, yaitu Rp115.000—135.000 untuk tujuan BSD serta Karawaci dan Rp175.000 untuk tujuan Bandara Internasional Soekarno-Hatta. Untuk rute Bandung Bekasi, Jackal Holidays memberangkatkan armadanya mulai pukul 04.15—21.45. Harga tiketnya pun bervariasi, yaitu sekitar Rp55.000—82.500 untuk satu kali perjalanan.

  • Pasteur Trans

Dengan fokus rute Bandung dan antarkota Jawa Barat di sekitar Jakarta, Pasteur Trans melayani rute utama Bandung Bodebek atau Bandung Bogor, Bandung Depok, dan Bandung Bekasi dari Pasteur. Rute Bandung Depok, misalnya, dilayani Pasteur Trans mulai pukul 05.15 pagi hingga 20.15 malam. Harga tiket Pasteur Trans Bandung Depok sebesar 110.000 rupiah dengan titik kedatangan di Margonda. Sementara itu, rute Bandung Bekasi dilayani Pasteur Trans sejak pukul 5 pagi hingga pukul 8 malam dengan harga tiket Rp89.000. 

  • Xtrans

Dibukanya Tol Cipularang pada 2003 menginspirasi beroperasinya Xtrans sebagai penyedia layanan rute Bandung Jakarta dengan sistem penjemputan point-to-point yang tepat waktu. Hal ini dibuktikan dengan adanya 35 titik dan 700 keberangkatan yang dilayani operator bus asal Bandung sejak 2005 ini setiap hari, terutama rute Bandung Jabodetabek. Rute Bandung Tangerang, misalnya, dilayani X-Trans sejak pukul 5 pagi hingga pukul 7 malam dengan harga tiket sebesar 129.000 rupiah. Rute Jabodetabek lainnya seperti Bandung Bekasi dilayani mulai pukul 05.35—22.40 dengan tiket seharga Rp89.000.

Itulah daftar penyedia layanan travel Bandung Jakarta di Pasteur yang tiket bus-nya bisa kamu dapatkan secara langsung karena banyak pilihan. Meskipun demikian, kamu juga tak perlu khawatir kehabisan karena masih ada tiket bus online. Makin mudah, kan?

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *